Halo sobat pelajar seantero dunia, kali ini saya ingin memberi kan tips kepada kalian cara mendapatkan kode voucher kupon atau apalah yang biasa kamu sebutkan agar dapat kredit gratis untuk beriklan di google adwords. Kalian mungkin sudah ada yang pernah melakukan pencarian dan mendapati blog atau situs yang memberikan kode voucher dan mengklaim kode tersebut jika di masukkan maka kalian akan mendapatkan tambahan kredit gratis, namun sayangnya banyak kode tersebut yang sudah
kadaluarsa.
Para pemula bisnis internet biasanya memiliki keinginan untuk beriklan di google adwords namun sering kali takut untuk membelanjakan uangnya untuk beriklan di google adwords karena takut salah langkah dalam beriklan dan mengakibatkan uang melayang dan menimbulkan rasa penyesalan yang dalam, pada diri mereka, maka dari itu pihak google memberikan promosi-promosi berupa kode voucher atau kupon untuk bisa kita gunakan untuk menambah kredit adwords kita secara gratis, kredit ini jumlahnya beragam, ada yang 500 ribu ada yang 450 ribu bahkan ada 1 jutaan, namun sayangnya promosi ini tidak tiap hari ada, maka kalian harus sering-sering cek di internet apakah google sedang mengadakan promosi atau tidak, seperti yang saya lakukan ini kawan.
Jika gambar di atas terlalu kecil tinggal klik saja gambarnya untuk memperbesar, pada gambar di atas itu aku ketik kata adwords kemudian pada baris paling atas munculah iklan promosi dari google sendiri, kalimatnya berisikan promosi untuk memberikan voucher gratis 450k kredit, luamayan kan 450 ribu gratis untuk coba-coba atau belajar beriklan.
Pada promosi di atas di jelaskan kalau mau dapat kredit 450 ribu harus deposit 150 ribu dan 150 rb nya harus di habiskan pakai beriklan nanti baru di tambahin 450 rb secara cuma-cuma, memang sih harus bayar dulu, tapi worth lah sepadan lah, kan uang 150 ribu itu kita juga yang pake beriklan dan di tambahin 450 rb lagi pula setelah 150 rb kamu habis, tinggal kamu masukkan email kamu pada kolom seperti gambar di atas, kemudian kamu akan di berikan semacam kode untuk di masukkan saat proses pembayaran.
Bagi yang tidak punya kartu kredit tidak masalah, sekarang adwords bisa di bayar dengan transfer bank kalau kalian pilih metode manual transfer, biasanya sih di suruh transfer ke citibank.
Sekian tips dari saya, jangan lupa sering-seringlah cek promosi promosi yang ada, selamat berjuang.
Social Plugin